Sabtu, 04 Februari 2017

Sejarah Bandung (17): Surat Kabar di Bandoeng, Preanger Bode Hingga Pikiran Rakyat; Jejak Sejarah Pers Indonesia

*Untuk melihat semua artikel Sejarah Bandung dalam blog ini Klik Disini


Tentang keberadaan Preanger dan Bandoeng sudah sejak lama ada dalam pemberitaan. Nama ‘Preanger’ kali pertama disebut di surat kabar pada tahun 1810 terkait dengan pembagian wilayah dimana tiga provinsi: Prefecten (provinsi) Iacatrasch en Preangerbovenlanden, province Bantam dan Provinsi Chirebon (lihat Bataviasche koloniale courant, 02-02-1810, edisi kelima). Sementara nama ‘Bandoeng’ kali pertama diberitakan di surat kabar pada tahun 1829 terkait dengan penempatan controleur di Tjiandjoer, Bandoeng, Sumedang dan Limbangan (Javasche courant, 06-08-1829).

De Preanger Bode, 27-07-1896 (edisi kelima)
Untuk sekadar pemandu: surat kabar Pemerintah Hindia Belanda mucnul kali pertama tahun 1810 (Bataviasche koloniale courant edisi pertama 05-01-1810). Lalu kemudian surat kabar ini digantikan oleh surat kabar berbahasa Inggris, Java government gazette di era pendudukan Inggris (pada bulan Februari 1912). Setelah Belanda berkuasa kembali, surat kabar tersebut digantikan oleh Bataviasche courant dan baru kemudian muncul nama surat kabar Javasche courant. Catatan: di era VOC (sebelum era Pemerintah Hindia Belanda) sudah ada surat kabar bernama Bataviaasche Nouvelles (terbit sejak 1744 di Batavia),

Itulah kisah awal Preanger dan Bandoeng dalam dunia media yang mendahului sebelum adanya media surat kabar di Bandoeng. Surat kabar yang terbit di Bandoeng ini akan banyak memberitakan tentang Preanger dan Bandoeng baru muncul pada tahun 1896 (yang akan coba dilacak). Sejak tahun 1896 surat kabar di Bandoeng terus eksis hingga ini hari. Lantas surat kabar apa yang pertama kali terbit di Bandoeng? Dan apa pula hubungannya surat kabar tersebut dengan surat kabar Pikiran Rakyat.

Pada masa ini, Bandung dan Priangan (Jawa Barat) tetap memiliki surat kabar legendaris: Pikiran Rakyat. Surat kabar yang tidak tergantikan di Bandung dan Priangan. Rakyat Bandung adalah Pikiran Rakyat, dan Pikiran Rakyat adalah Rakyat Bandung, seperti mottonya: ‘Dari Rakyat, Oleh Rakyat dan Untuk Rakyat’. Pikiran Rakyat selalu menghiasi sejarah pers nasional dan selalu mendapat tempat pada Hari Pers Nasional yang jatuh pada tanggal 9 Februari.

Preanger Bode

Media surat kabar sudah sejak lama ada di berbagai tempat utama di Hindia Belanda: Batavia, Semarang, Surabaya, Padang dan Medan. Di Bandoeng media surat kabar baru terberitakan pada tahun 1896 yakni surat kabar berbahasa Belanda yang disebut Preanger Bode.