*Untuk melihat semua artikel Sejarah Filipina
dalam blog ini Klik Disini
Filipina (Filipijnen, Philipines) adalah nama baru, nama suatu wilayah (kepulauan) di wilayah Hindia Timur. Wilayah Filipina ini menjadi bagian wilayah Hindia Timur Spanyol. Namun sebelum muncul nama Filipina, sudah eksis sejak lama nama-nama pulau. Pelaut Spanyol pertama kali mengunjungi Filipina tahun 1521 di bawah pimpinan Ferdinand Magellan. Spanyol sendiri mendirikan koloni di Filipina baru terjadi pada tahun 1565 di suatu area di pulau Cebu yang disebut San Miguel.
Lantas bagaimana sejarah orang Spanyol mendirikan koloni di San Miguel, pulau Cebu? Tentu saja sudah ada yang menuslisnya. Namun sejauh data baru ditemukan, narasi sejarah awal Spanyol berkoloni di Spanyol perlu diperkaya. Lalu apa pentingnya sejarah awal Spanyol ini? Yang jelas pulau-pulau di Filipina sudah sejak lama terjadi perdagangan regional dengan wilayah lain di Hindia Timur seperti Sumatra, Jawa dan Semenanjung sejak era Hindoe-Boedha hingga kedatangan pedagang-pedagang Islam seperti orang-orang Moor. Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.