*Untuk melihat semua artikel Sejarah Bengkulu dalam blog ini Klik Disini
Lebong adalah nama wilayah (district) di
pegunungan Bukit Barisan di wilayah Bengkulu yang berbatasan dengan Sumatra
Selatan. Suatu distrik dimana emas ditemukan di wilayah Bengkulu yang diduga
berasal dari zaman kuno. Distrik Lebong adalah wilayah orang Rejang. Oleh
karenanya pada era Pemerintah Hindia Belanda nama wilayah disebut Redjang
Lebong. Komunitas awal orang Rejang diduga di district Lebong yang berada di
lereng gunung Loemoet di danau Tais (mengambil nama kampong Tais utara danau).
Tetangga kampong Tais adalah kampong Tapus. Dalam perkembangkannya di selatan
danau muncul nama kampong Danau (kotta Danau).
Lebong adalah nama kabupaten di provinsi Bengkulu dengan ibu kota di Tubei. Kabupaten Lebong pemekaran dari kabupaten Rejang Lebong (2003). Secara geomorfologis berada di sepanjang pegunungan Bukit Barisan dengan ketinggian 500-1.000 mdpl. Ketampakan alam utama kabupaten ini adalah luak Lebong, sebuah lembah pada aliran sungai Ketahun, sungai penting yang berhulu di daerah Topos dan mengalir ke barat hingga bermuara di daerah Pasar Ketahun. Luak Lebong dikelilingi oleh puncak-puncak Bukit Barisan di kedua sisinya, masing-masing memisahkan daerah ini dari dataran rendah di Bengkulu Utara dan Musi Rawas Utara. Kabupaten Lebong secara historis memiliki sejarah panjang. Suku Rejang merupakan satu komunitas masyarakat di Kabupaten Lebong yang memiliki tata cara dan adat istiadat yang dipegang teguh sampai sekarang. John Marsden, Residen Inggris di Lais (1775-1779), memberikan keterangan tentang adanya empat Petulai Rejang, yaitu Joorcalang (Jurukalang), Beremanni (Bermani), Selopo (selupu) dan Toobye (Tubay). JLM Swaab, Controleur di Lais (1910-1915) mengatakan Lebong dianggap sebagai tempat asal usul orang Rejang. Dalam masyarakat Lebong ada larangan menari antara bujang dan gadis di waktu Kejai karena mereka berasal dari satu keturunan yaitu Petulai Tubei (Wikipedia)
Lantas bagaimana sejarah nama Lebong, danau Tais dan kampung Tapus? Seperti disebut di atas, wilayah/district Lebong adalah wilayah pertambangan emas sejak zaman kuno. Wilayah pertambangan emas di wilayah pegunungan ini kemudian terbentuk kota Muara Aman. Lalu bagaimana sejarah nama Lebong, danau Tais dan kampung Tapus? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.