Minggu, 31 Desember 2017

Sejarah Makassar (14): Tahun Baru (Nieuw Jaar) di Makassar; Nama-Nama Bulan, Hari, Jam; Apakah Ada Nama Menit dan Detik?

*Untuk melihat semua artikel Sejarah Kota Makassar dalam blog ini Klik Disini


Setiap jelang detik-detik terakhir hingga pergantian tahun baru ditunggu banyak orang. Detik-detik waktu ini sebagai dimulainya penanda Tahun Baru. Tradisi ini kota-kota besar sudah merasuk kemana-mana. Pemberitaan live di televisi membuiat lebih heboh, sehingga terkesan ada rangkaian tahun baru berkesinambungan yang dimulai di Jayapura, kemudian di Makassar dan selanjutnya di kota-kota lain seperti Jakarta. Hal ini karena di Indonesia terdapat pembagian tiga waktu jam (WIT, WITA dan WIB).

Blog 'Tapanuli Selatan Dalam Angka', detik-detik 2018
Peringatan tahun baru itu telah menjelma menjadi Perayaan Tahun Baru. Penanda Tahun Baru itu dengan membuyikan bunyi petasan (mercon) dan menghiasi langit malam dengan menembakkan kembang api yang berwarna-warni. Di dalam suatu kota pada detik-detik perayaan tahun baru itu, tampak di atmosfir seluruh penjuru kota atmosfir (ruang di atas kota) seakan lautan kembang api. Itulah perayaan Tahun Baru masa kini.

Perayaan semacam ini tidak sesemarak tempo doeloe. Perayaan Tahun Baru terutama di kalangan orang-orang Eropa/Belanda hanya dilakukan di tengah keluarga di rumah. Beberapa hari sebelumnya sejumlah tokoh atau (perwakilan) nama perusahaan sudah memberikan ucapan selamat tahun baru di surat kabar (dalam bentuk iklan). Tradisi ucapan selamat ditemukan pada surat kabar Sumatra Courant yang terbit di Padang (akhir 1800an).