*Untuk melihat semua artikel Sejarah Manado dalam blog ini Klik Disini
Wilayah (provinsi) Ternate dalam perspektif sejarah haruslah dilihat dari dua sisi. Dari sisi selatan di Amboina dan dari sisi barat di Manado. Dalam hal inilah Ternate dan wilayahnya memiliki posisi strategis. Amboina adalah pusat atau origin darimana Belanda-VOC berkuasa dan Manado adalah wilayah perluasan dan pengebangan baru. Wilayah provinsi Ternate meliputi wilayah yang sangat luas, begitu luasnya perairan, mulai dari teluk Tomini, Semenanjung Celebes hingga Sangihe-Talaud, kerap menjadi sasaran penyerangan dan perampokan. Para bajak laut juga ikut berperan.
Lantas bagaimana sejarah penyerangan dan perampokan di wilayah (kesultanan) Ternate yang mencakup wilayah teluk Tomini, semenanjung Celebes hingga kepulauan Sangihe-Talaud? Catatan ini tampaknya kurang mendapat perhatian dan kurang terinforasikan. Padahal aspek ini adalah bagian sejarah masa lampau, sejarah yang menyertai kerajaan-kerajaan terkooptasi dan terbentuknya kerjasama dengan orang asing yang pada akhirnya terbentuk cabang-cabang pemerintah mereka. Bagaimana itu semua bermula? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.