Sabtu, 13 Oktober 2012

Penduduk Kota Depok: Where Are You From?


Penduduk Kota Depok pada tahun 2010 berjumlah sebanyak  1.736.565 jiwa. Dalam kurun waktu 10 tahun (2000-2010), penduduk Kota Depok naik sebesar 66,84 persen. Hasil Sensus Penduduk 2000 jumlah penduduk Kota Depok sebesar 1.160.791 jiwa. Hasil Sensus Penduduk 2010 menunjukkan bahwa 49,91 persen lahir di Provinsi Jawa Barat, 23,68 persen di DKI Jakarta, 12,09 persen di Jawa Tengah, 3,70 di Jawa Timur dan 2,16 di Sumatera Utara. Total lima provinsi ini adalah 91.53 persen.  Sementara 8,47 persen lagi lahir di provinsi lainnya. Penduduk yang lahir di Jawa Barat, sebagian besar lahir di Kota Depok (72.50 persen) dan sebanyak 9.77 persen lahir di Kabupaten Bogor serta 3.70 lahir di Kota Bogor. Sementara penduduk yang lahir di Provinsi DKI Jakarta, persentase tertinggi lahir di Jakarta Seatan (45.47 persen) disusul Jakarta Timur (22.63 persen) dan Jakarta Pusat (21.26 persen). Catatan: Dari 1,7 juta penduduk Kota Depok tahun 2010, sebanyak 5.21 persen  bertempat tinggal di Provinsi DKI Jakarta pada tahun 2005.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar