*Untuk melihat semua artikel
Sejarah Papua dalam blog ini Klik Disini
Burung-burung dari Papua sangat indah seperti Cendrawasih dan Kasuari. Oleh karena itu sangat diminati di manca negara atau pasar internasional, bahkan itu sudah terjadi sejak lama di era Portugis. Cendrawasih dan Kasuari menjadi sangat terkenal di Eropa, karena itu para pedagang-pedagang Eropa juga mulai terlibat perburuan burung-burung indah tersebut. Lalu akhirnya para peneliti flora dan fauna juga datang menyambangi Papua.
Bagaimana sejarah (perdagangan) burung di Papua? Tentu saja belum terinforasikan dengan baik dan karena itu tidak ada yang pernah menulisnya. Lantas apa pentingnya perdagangan burung di Papua? Seperti disebut di atas, burung-burung asal Papua sangat khas, sangat cantik seperti cendrawasih dan kasuari dan setiap orang membicarakannya, namun tidak seorang pun mengenal sejarahnya. Hal itulah mengapa sejarahnya perlu ditulis. Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.