Senin, 24 Februari 2020

Sejarah Jakarta (95): Sejarah Sukabumi di Batavia, Tempat Kelahiran Si Pitung; Dari Soeracarta Hingga Distrik Goenoeng Parang


*Untuk melihat semua artikel Sejarah Jakarta dalam blog ini Klik Disini

Seperti kata pepatah ‘tidak ada yang muncul sendirian secara tiba-tiba, semua terhubung satu sama lain;. Dalam memahami sejarah suatu tempat, pepatah ini sangat berguna. Nama Soekaboemi ternyata hanya ada di tiga tempat, tiga tempat bernama Soekaboemi ini ternyata terhubung satu sama lain: Soeracarta, Batavia dan Goenoeng Parang (Tjiandjoer). Ini ibarat nama Batavia di Hindia dan nama Batavia di Eropa/Belanda. Relasi dapat diuji dengan data.

Kampong dan Rawa Soekaboemi (Peta 1824)
Pada masa ini Si Pitung disebut lahir di kampung Pengumben dekat Rawa Belong. Namun pada era kolonial Belanda, [Si] Pitoeng disebutkan tinggal di kampong Soekaboemi. Tiga nama tempat ini berada di Land Soekaboemi. Land ini pernah dimiliki oleh Andries Christoffel Johannes de Wilde. Akses menuju land ini dari jalan pos Westernweg (Batavia-Buitenzorg) di pal tujuh (area Land Pal Merah). Saat itu, Land Soekaboemi termasuk remote area, tidak termasuk wilayah Batavia tetapi masuk wilayah Meester Cornelis. Land Soekaboemi terbilang sangat jauh dari kota Meester Cornelis (kini Jatinegara).

Pada tempo doeloe, pasukan pribumi pendukung militer VOC/Belanda ditempatkan di berbagai titik di seputar Batavia, termasuk di suatu area di barat daya Batavia. Di area barat daya tersebut kemudian terbentuk sejumlah perkampongan, salah satu diantaranya kampong Soekaboemi. Pasukan pribumi tersebut diduga kuat berasal dari kasmpong Soekaboemi di Soeracarta. Pada awal era Pemerintah Hindia Belanda, area di kampong Soekaboemi ini dikapitalisasi dengan membentuk tanah partikelir (land) yang disebut Land Soekabomi. Pada era Pendudukan Inggris dibentuk dua land baru di luar Residentie Batavia yakni di Tjipoetri dan di Goenoeng Parang. Pemilik pertama dua land ini adalah Andries Christoffel Johannes de Wilde. Tanah partikelir di Goenoeng Parang kemudian disebut Land Soekaboemi (yang menjadi cikal bakal Kota Sukabumi yang sekarang). Bagaimana itu bisa terhubung? Untuk menambah pengetahuan, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.

Sumber utama yang digunakan dalam artikel ini adalah ‘sumber primer’ seperti surat kabar sejaman, foto dan peta-peta. Sumber buku hanya digunakan sebagai pendukung (pembanding), karena saya anggap buku juga merupakan hasil kompilasi (analisis) dari sumber-sumber primer. Dalam penulisan artikel ini tidak semua sumber disebutkan lagi karena sudah disebut di artikel saya yang lain. Hanya sumber-sumber baru yang disebutkan atau sumber yang sudah pernah disebut di artikel lain disebutkan kembali di artikel ini hanya untuk lebih menekankan saja*

Kampong Soekaboemi Berada di Barat Daya Kampong Tanah Abang dan Kampong Pedjompongan

Tunggu deskripsi lengkapnya


*Akhir Matua Harahap, penulis artikel di blog ini adalah seorang warga Kota Depok sejak 1999 hingga ini hari. Pernah menjadi warga Kota Bogor (1983-1991) dan Jakarta Pusat (1991-1999). Disamping pekerjaan utama sebagai dosen dan peneliti di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Indonesia, saya memiliki hobi berkebun di seputar rumah--agar lingkungan tempat tinggal segar dan hijau. Menulis artikel di blog hanya dilakukan saat menonton sepakbola atau waktu senggang, utamanya jelang tidur..Saya sendiri bukan sejarawan (ahli sejarah), tetapi ekonom yang memerlukan aspek sejarah dalam memahami ekonomi dan bisnis Indonesia. Artikel-artikel sejarah dalam blog ini hanyalah catatan pinggir yang dibuang sayang (publish or perish). Korespondensi: akhirmh@yahoo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar