Rabu, 14 September 2022

Sejarah Jambi (37): Kapten Amerika Hasut Sultan Jambi Melawan Otoritas Pemerintah Hindia Belanda di Jambi; Navigasi Amerika


*Untuk melihat semua artikel Sejarah Jambi dalam blog ini Klik Disini  

Ada pahlawan Belanda, ada juga pahlawan Amerika Serikat di Hindia (baca: Indonesia). Namanya Kapten Gibson. Kisah ini sempat membuat ketegangan antara Belanda dan Amerika Serikat (1850-1853). Kapten Gibson ditangkap di Palembang karena ditudu melakukan makar, menghasut Sultan Jambi untuk melawan otoritas Pemerintahan Hindia Belanda di Jambi. Namun di penjara Batavia, Kapten Gibson berhasil melarikan diri (yang diduga difasilirasi Konsulat Amerika).


Jauh sebelum Amerika Serikat menduduki Filipina (1798, pedagang-pedagang Amerika sudah hilir mudik berdagang ke Hindia Timur (baca: Indonesia) pada era VOC/Belanda. Rute kapal-kapal Amerika saat itu Boston-Philadelpia ke Batavia melalui Afrika Selatan (lautan Hindia). Kapal Amerika ke Batavia pertama kali dilaporkan tiba di Batavia setahun setelah Amerika Serikat memproklamasikan kemerdekaannya dari Inggris (4 Juli 1774). Dalam beberapa tahun kemudia Amerika Serikat mulai melakukan aneksasi di Cuba (koloni Spanyol). Gagal. Lalu aneksadi dilakukan di Filipina. Berhasil sehingga Amerika Serikat secara resmi menjadi penguasa di Filipina tahun 1798. Pada tahun 1799 VOC/ dibubarkan dan diambilalih Kerajaan Belanda dengan membentuk Pemerintah Hindia Belanda. Kapal-kapal Amerika terus beroperasi di Hindia yang berpusat di Batavia. Pada tahun 1811 Inggris yang berbasis di India menginvasi Jawa. Kapal-kapal Amerika berpartisipasi aktif dalam mengevakuasi orang-orang Belanda di Batavia untuk dipulangkan ke Belanda (Inggris dan Amerika masih bermusuhan). Pada tahun 1816 Hindia Belanda harus dikembalikan kepada Kerajaan Belanda. Sejak itulah konsulat Amerika didirikan di Batavia dengan hak istimewa. Lalu, adakah keinginan Amerika untuk melakukan aneksasi di Hindia Belanda? Tampaknya ada, dimulai dari Jambi (dan kelak berhasil di Vietnam).

Lantas bagaimana sejarah Kapten Amerika hasut Sultan Jambi untuk melawan otoritas Pemerintah Hindia Belanda di Jambi? Seperti yang disebut di atas, Amerika Serikat di Filipina sejak 1798 semakin menguat. Apakah ada maksud Amerika Serikat melakukan aneksasi di Idonesia (baca: Hindia Belanda)? Tampaknya iya, akan dimulai di Jambi. Lalu bagaimana sejarah Kapten Amerika hasut Sultan Jambi untuk melawan otoritas Pemerintah Hindia Belanda di Jambi? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.

Sejarah Jambi (36): AV Michiels dan A van der Hart; Kisah Pahlawan Belanda di Jambi, di Minangkabau dan di Angkola Mandailing


*Untuk melihat semua artikel Sejarah Jambi dalam blog ini Klik Disini  

Diantara orang Belanda di Hindia Timur (baca: Indonesia) sejak era VOC hingga Pemerintah Hindia Belanda terdapat banyak pahlawan Belanda. Dua diantaranya yang kurang dikenal luas tetapi sangat membekas di wilayah Jambi, Minangkabau dan Angkola Mandailing (Tapanuli). Dua yang terpenting adalah AV Michiels dan A van der Hart. A van der Hart bukan serdadu biasa, tetapi militer humanis. Anak buah AV Michiels ini adalah penakluk Sultan Jambi di Rawas (Jambi), penakluk Tuanku Imam di Bondjol (Padangsche) dan penakluk Tuanku Tambusai di Dalu-Dalu (Tapanuli).


Di Hindia (baca: Indonesia) ada pahlawan Belanda, tentu saja ada pahlawan penduduk asli (pribumi). Pahlawan pribumi di Jambi antara lain Sultan Thaha Syaifuddin (sultan terakhir kesultanan Jambi) dan Raden Mattaher (pejuang kemerdekaan). Kedua pahlawan Indonesia di Jambi ini telah ditabalkan sebagai Pahlawan Nasiona. Musuh Sultan Thaha Syaifuddin bukan AV Michiels dan A van der Hart, komandan dan anah buah yang baru pulang dari Perang Jawa (1825-1830), tetapi musuh AV Michiels dan A van der Hart adalah Sultan Mahmud Muhiddin (1812-1833). Perang Padri yang mulai memuncak pada tahun 1833, akhirnya untuk menyelesaikan perang yang berlarut-larut Overste Michiels dan Letnan A van der Hart yang telah menadapat kenaikan pangka menjadi Kolonel dan Kapten ditugaskan ke Padangsche Bovenlanden untuk memburu Tuanku Imam Bonjol. Dana, berhasil tahun 1838 dimana Kapten A van den Hart dengan detasemennya berhasil masuk ke jantung pertahan Bonjol di puncak bukit. Tuanku Imam Bonmjol menyerah. Lalu tahun berikutnya Kapten A van der Hart berhasil menaklukkan pasukan Tuangki Tambusai di Dalu-Dalu. Pemerintah pusat kemudian mempromosikan AV Michiels menjadi Gubertnur Pantai Barat Sumatra (pertama), dan A van der Hart yang telah mendapat kenaikan pangkat menjadi Luitenant Kolonel menjadi Residen Tapanuli (pertama). Namun kelak keduanya mendapat nasib yang sama: AV Michiels terbunuh di Bali dan A van der Hart di Sulawesi (oleh orang pribumi).

Lantas bagaimana sejarah AV Michiels dan A van der Hart? Seperti yang disebut di atas, keduanya bahu membahu menaklukkan pasukan Sultan Jambi 1833 di Rawas. Uniknya kedua komandan dan anak buah ini berpengalaman dalam Perang Jawa dan Perang Padri dan juga keduanya mengalami nasib kematian yang sama di tangan penduduk. Lalu bagaimana sejarah AV Michiels dan A van der Hart? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.

Selasa, 13 September 2022

Sejarah Jambi (35): Pertanian di Jambi; Produk Alam Zaman Kuno Tempo Doeloe - Produk Industri Perkebunan Modern Kini


*Untuk melihat semua artikel Sejarah Jambi dalam blog ini Klik Disini  

Jauh sebelum terbentuk pertanian di wilayah Jambi, navigasi perdagangan sungai hanya terbatas pada produk-produk hasil hutan (termasuk gading dan kulit). Produk kuno antara lain damar, kamper, kayu dan rotan. Wilayah daerah aliran sungai Batanghari kurang kondisuf untuk pertanian tanaman pangan karena kerap mengalami banjir (produk sagu mulai ditinggalkan). Penduduk di wilayah utama daerah aliran sungai Batanghari sangat tergantung beras dari impor, seperti dari Padang Lawas. Tapanoeli dan Jawa. Beras pada zaman kuno termasuk salah satu komoditi perdagangan domestic.


Pada tahun 1906 cabang Pemerintah Hindia Belanda di wilayah Jambi dimulai. Hingga saat itu ketersediaan beras sangat rentan di wilayah Jambi. Pertanian sawah yang ada hanya bersifat subsisten (adakalanya untuk kebutuhan sekampung tidak mencukupi). Dua sentra beras yang terbilang masuk wilayah (kesultanan Jambi) hanya ditemukan di Kerinci dan di Merangin. Dua wilayah hulu sungai Batanghari ini surplus beras yang dapat diekspor ke wilayah hilir termasuk kota Jambi. Namun itu tidak mencukupi untuk wilayah Jambi sangat luas. Sejak zaman kuno, pertanian sawah/padi sudah dikenal. Sentra utama berada di Jawa. Namun ada perbedaan di Sumatra antara di wilayah pantai barat dan pantai timur Sumatra. Pantai barat yang berpusat di pegunungan Bukit Barisan surplus beras, sementara pantai timur selalu kekurangan persediaan beras. Pertanian sawah/padi di wilayah Merangin dan Kerinci pada dasarnya bagian dari system perdagangan beras di pantai barat Sumatra.

Lantas bagaimana sejarah pertanian di Jambi? Seperti yang disebut di atas, sejarahnya dimulai sejak zaman kuno, dimana produk zaman kuno tempo doeloe bertumbu pada hasil hutan dan pertanian sawah/padi yang terbatas. Pergeseran poduk alam menjadi produk perdagangan mulai dikembangkan perkebunan-perkebunan lada (termasuk gambir dan pinang), perkebunan kopi rakyat hingga munculnya produk industri pertanian seperti karet yang dimulai di hilir sungai Batanghari (kini era kelapa sawit). Lalu bagaimana sejarah pertanian di Jambi? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.

Sejarah Jambi (34): Pertambangan di Hulu dan Hilir Daerah Aliran Sungai Batanghari; Geomorfologi - Peta Geologi Wilayah Jambi


*Untuk melihat semua artikel Sejarah Jambi dalam blog ini Klik Disini 

Dulu terdapat tambang minyak di Kenali Asam, Kota Jambi, namun ladang yang lebih potensial ditemukan di hilir sungai Batanghari. Kini di Jambi lebih populer dengan pertambangan batubara. Namun harus diingat jauh di masa lampau di zaman kuno, tembang emas ditemukan di wilayah hulu sungai Batanghari. Ini ibarat wilayah Jambi, kaya logam emas di hulu pada zaman doeloe, kini kaya produk fosil di hilir sungai Batanghari (minyak dan batubara).


Dalam sejarah pertambangan Indonesia, sejak era Pemerintah Hindia Belanda yang pertama ditemukan dan diekploitasi adalah tambang batubara. Hal ini karena masa itu energi BBM masih mengadalkan untuk kebutuhan kapal uap. Tidak terpikirkan adanya minyak di Hindia Belanda. Eksplorasi dan eksploitasi awal batubara dimulai di daerah aliran sungai Mahakam di Samarinda (1850an) dan di pantai barat Sumatra di Ombilin (1860an). Sejak eksploitasi batubara di Hindia Belanda, kapal-kapal uap Belanda tidak tergantung sepenuhnya lahi dengan produksi Inggris. Seiring dengan ditemukannya mesin diesel dalam pengembangan mobil dan mesin-mesin diesel di Eropa, penumuan awal sumur minyak diTjepoe (Jawa Tengah) memulai sejarah awal pertambangan minyak bumi. Dalam hubungan ini era pertambangan modern (batubara dan minyak bumi) dimlaui, tetapi era zaman kuno tembang emas tetap berlangsung. Yang baru adalah, selain besi adalah timah di pulau-pulau di hadapan sungai Batanghari.

Lantas bagaimana sejarah pertambangan di hilir dan di hulu sungai Batanghari? Seperti yang disebut di atas, tambang-tambang emaslah yang mendahului sebelum terbentuk wilayah Jambi yang sekarang. Dalam hubungan ini pertanyaan mengenai geomorfologi wilayah Jambi akan menjelaskan mengapa peta tambang batubara dan minyak bumi ditemukan di hilir sungai Batanghari. Lalu bagaimana sejarah pertambangan di hilir dan di hulu sungai Batanghari? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.

Senin, 12 September 2022

Sejarah Jambi (33): Arsitektur Rumah Asli Jambi di Rantau Panjang; Batang Tabir Hulu di Gunung Malintang, Muara di Batanghari


*Untuk melihat semua artikel Sejarah Jambi dalam blog ini Klik Disini

Pada masa ini tipologi rumah asli penduduk Orang Batin di Merangin dijadikan sebagai symbol rumah adat Jambi. Ada juga persamaannya dengan rumah penduduk asli di Kerinci. Rumah asli Orang Batin masih dilestarikan di Rantau Panjang (kabupaten) Merangin. Apakah ada relasinya dengan rumahh adat Minangkabau? Yang jelas nama Rantau Panjang terdapat di berbagai wilayah di Sumatra, Kalimantan dan Semenanjung Malaya. seperti Serdang, Sumatra Utara; Ogan Ilir, Sumatra Selatan; Klantan (Malaysia).

 

Rumah Adat Jambi Kajang Lako, Rumah bercirikan panggung disebut Rumah Lamo. Rumah Kajang Lako ditetapkan sebagai identitas Jambi periode 1970-an. Penetapan bermula sayembara dilakukan Gubernur Jambi. Sayembara digelar bertajuk “Sepucuk Jambi Sembilan Lurah” juga merupakan semboyan Provinsi Jambi, Dari sayembara terpilih Rumah Kajang Lako atau Rumah Lamo, berasal dari arsitektur masyarakat bermarga Bathin, satu perkampungan Bathin ditemukan di Kampung Lamo, Rantau Panjang, kecamatan Tabir, kabupaten Merangin. Hingga saat ini, masyarakat Bathin masih melestarikan adat istiadat arsitektur rumah peninggalan nenek moyang. Arsitektur Rumah Kajang Lako berbentuk persegi panjang memiliki ukuran 9x12 meter. Struktur konstruksi termasuk rumah panggung dengan ukiran indah. Bagian atap Rumah Kajang Lako dinamakan dengan “Gajah Mabuk”, istilah berasal dari cerita pembuat rumah yang dimabuk asmara namun tidak mendapat restu. Atap Gajah Mabuk didesain melengkung seperti perahu, dinamakan “jerambah” atau “lipat kajang”, dan bagian atasnya disebut “kasau”. Pada bagian langit-langit terdapat pemisah dinamakan tebar layar”. Pemisah ini berfungsi menahan rembesan air hujan. Beberapa ruangan dalam Rumah Kajang Lako, diantaranya ruang pelamban, gaho, masinding, tengah, dalam, malintang, dan bauman. Ruang Pelamban berfugsi ruang tunggu para tamu, terletak di sisi kiri bangunan. Ruang Gaho berfungsi tempat penyimpanan barang dan persediaan makanan berada di sisi kiri bangunan. Ruang Masinding berfungsi tempat digelarnya ritual kenduri maupun musyawarah berada di bagian depan rumah. Ruang tengah berfungsi sebagai tempat para wanita saat penyelenggaraan kenduri, berada di bagian tengah bangunan dan tidak terpisah dari ruang masinding. Ruang dalam merupakan bagian inti bangunan. Ruang dalam berfungsi sebagai tempat tidur serta ruang makan. Ruang malintang di sebelah kanan bangunan dan menghadap ruang masinding. Ruang bauman berfungsi dapur untuk memasak, tidak memiliki lantai ataupun dinding (Kompas.com)

Lantas bagaimana sejarah arsitektur Rumah Asli Jambi di Rantau Panjang, Merangin? Seperti yang disebut di atas, struktur dan arsitektur rumah asli di Merangan telah diangkat sebagai tipologi rumah ada Jambi. Lalu bagaimana sejarah arsitektur Rumah Asli Jambi di Rantau Panjang, Merangin? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.

Sejarah Jambi (32): Bahasa Jambi, Bahasa Melayu Dialek O Era Bahasa Batak Kuno; Pengaruh Minangkabau - Pengaruh Jawa?


*Untuk melihat semua artikel Sejarah Jambi dalam blog ini Klik Disini  

Bahasa menunjuk bangsa. Itulah pepatah lama. Salah satu Bahasa di Nusantara/Indonesia adalah Bahasa Melayu. Bahasa Minangkabau tidak disebut Bahasa Melayu. Tetapi Bahasa Minangkabau yang bertetangga dengan Bahasa Batak/Angkola Mandailing di utara dan Bahasa Kerinci di selatan. Bahasa Melayu di Indonesia memiliki delapan puluh tujuh dialek. Tujuh dialek berada di wilayah Jambi: Tanjung Jabung Timur, Kota Jambi, Muarajambi, Batanghari, Tebo, Bungo, Sarolangun, dan Marangin.


Menurut Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, di wilayah Bangka Belitung terdiri atas lima dialek; Sumatra Selatan sembilan dialek; DKI Jakarta terdiri atas dua dialek; Jawa Barat satu dialek, yaitu dialek Betawi; Bali hanya satu dialek; NTB juga mempunyai satu dialek; Kalimantan Timur terdiri atas tujuh dialek; Kalimantan Tengah tiga dialek; Sulawesi Utara terdiri atas satu dialek; Maluku Utara terdiri atas dua dialek; Maluku terdiri atas empat dialek; Sumatra Utara terdiri atas 11 dialek, Riau terdiri atas satu dialek, yaitu dialek Pesisir dan di wilayah Kepulauan Riau terdiri atas 15 dialek. Di wilayah Lingga, Kepulauan Riau terdiri dari dialek-dialek: Rejai; Kecamatan Senayang; Posek di kecamatan Kepulauan Posek, Merawang di kecamatan Lingga, Berindat-Sebelat di Kecamatan Singkep Pesisir. Secara dialektometri, persentase perbedaan antardialek berkisar 51%—80%. Dua dialek bahasa Melayu di Sumatra Utara adalah dialek Muara Sipongi (Tapanuli Selatan) dan Sungai Sakat (Labuhan Batu),. 

Lantas bagaimana sejarah bahasa Jambi, bahasa Melayu dialek O era bahasa Batak Kuno? Seperti yang disebut di atas, Bahasa Melayu di wilayah Jambi adalah bagian dari sebaran Bahasa Melayu. Satu yang khas Bahasa Melayu di Jambi (dan di Palembang) dituturkan dengan menggunakan fonetik o. Mengapa? Apakah ada pengaruh Jawa atau Minangkabau pada era Bahasa Batak Kuno? Lalu bagaimana sejarah bahasa Jambi, bahasa Melayu dialek O era bahasa Batak Kuno? Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.