*Untuk melihat semua artikel
Sejarah Australia dalam blog ini Klik Disin
Kota Perth di pantai barat Australia sesungguhnya kota baru Inggris. Wilayah pantai barat Australia sudah sejak zaman lampau (era VOC) sudah dihuni oleh orang-orang Belanda dengan mendirikan pos perdagangan di beberapa titik (umumnya sekitar muara sungai). Migrasi orang-orang Inggris ke Australia pantai timur Australia, lambat laun merangsek ke pantai barat Australia. Ini ibarat Amerika yang bermula di pantai timur dan kemudian berkembang ke pantai barat Amerika (California). Begitu luasnya Hindia Timur (baca: Indonesia) migrasi Belanda seakan tertahan di Indonesia, tidak sempat meluber ke pantai barat Australia. Arus inggris yang ke pantai barat Australia ini menyebabkan orang-orang Belanda menjadi minoritas (dan akhirnya punah).
Lantas bagaimana sejarah asal usul (kota) Perth? Sudah barang tentu sudah ada yang menulisnya. Namun sejarah tetaplah sejarah. Sejauh data baru ditemukan, penulisan narasi sejarah kota Perth dan wilayah pantai barat Australia tidak pernah berhenti. Lalu apa pentingnya sejarah kota Perth? Yang jelas wilayah pantai barat Australia sejak awal telah terhubung dengan Indonesia (baca: Hindia Belanda) di Batavia. Pada wilayah inilah terbentuk kota Perth, tumbuh dan berkembang. Okelah kalau begitu. Seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.