*Untuk melihat semua artikel Sejarah Menjadi Indonesia dalam blog ini Klik Disini
Dalam blog ini sudah pernah ditulis sebagian dari sejarah Siti Rachmiati Meutia pada serial artikel Sejarah Bandung. Oleh karena masih ada pembaca yang meginginkan sejarah Siti Rachmiati secara lengkap, maka dipenuhi saja dan dimasukkan ke dalam serial artikel Sejarah Menjadi Indonesia dengan judul yang bersifat Indonesia: Istri wakil presiden Indonesia yang berayah Jawa dan bernenek Aceh. Lalu untuk memperkayanya ditambah nama ajudan Wakil Presiden Mohamad Hatta bernama Roeslan Batangtaris.
Lantas bagaimana sejarah yang sebenarnya hubungan Mohamad Hatta dan Siti Rachmiati dan sejarah keluarga Siti Rachmiati selengkap-lengkapnya? Yang jelas tidak semuanya disebutkan di dalam buku otobiografi Mohamad Hatta, lebih-lebih tentang sejarah awal keluarga Siti Rachmiati. Okelah, seperti kata ahli sejarah tempo doeloe, semuanya ada permulaan. Untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan wawasan sejarah nasional, mari kita telusuri sumber-sumber tempo doeloe.